Agustus 18, 2014

Dirgahayu Republik Indonesia ke-69 !

Tujuh belas Agustus tahun '45, itulah hari kemerdekaan kita.
Hari merdeka nusa dan bangsa hari lahirnya bangsa Indonesia.
Merdeka! 
Sekali merdeka tetap merdeka. Selama hayat masih dikandung badan. 
Kita tetap setia, sedia, mempertahankan Indonesia. 
Kita tetap setia, sedia, membela negara kita

Disinilah tempat dimana aku tumbuh dan berkembang sebagai insan Tuhan. Inilah negeri dimana aku telah dilahirkan dan dibesarkan oleh Ayah dan Bunda. Negeri nan indah, elok, dan permai. Negeri yang kaya akan sumber daya alamnya, keindahan panorama alamnya, keragaman suku, budaya, ras, serta agama dan bahasanya. Gemah ripah loh jinawi. Negeri ibu pertiwi, tanah air beta. Negeriku, Indonesia.
 
Dirgahayu ke 69 tahun Indonesia-ku! :)
Tak terasa sudah 69 tahun engkau berdiri. Mengalami segelumit masalah rakyatnya yang tiada henti. Mencoba untuk menghadapi keadaan dunia. Namun, mari kita menilik kata-kata Merdeka yang selalu dilontarkan dengan lantangnya itu. Apa benar negara kita ini memang sudah Merdeka? ataukah itu hanya seuntai kata penyemarak saja? Hm kupikir begitulah. Indonesia yang nyatanya telah merdeka dari penjajahan negara asing namun masih tetap dalam artian belum merdeka akibat jajahan negerinya sendiri. 

Kalian juga pasti sudah paham dengan masalah yang tak kunjung usai menimpa negeri ini, bukan? Dari hutang-piutang negara yang menumpuk hingga kasus korupsi yang dilakukan para petinggi negara, yang membuat rakyat semakin sengsara.
 
Di hari ulang tahun ke-69 ini semoga dapat segera terselesaikan urusan hutang-hutang negara Indonesia, kasus-kasus korupsi pejabat negara terminimalisir, dapat lebih memakmurkan rakyatnya, dan semoga pemimpin negeri ini mejadi amanah untuk mengurus rakyat kedepannya. Hingga dapat terwujud menjadi sebuah Negara Republik Kesatuan yang aman, damai, makmur, dan sejahtera. Amin..
Terima kasih untuk jasa-jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.
 
Jaya selalu negeriku, Indonesia!

^stay and enjoy with myBlog
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Agustus 18, 2014

Dirgahayu Republik Indonesia ke-69 !

Tujuh belas Agustus tahun '45, itulah hari kemerdekaan kita.
Hari merdeka nusa dan bangsa hari lahirnya bangsa Indonesia.
Merdeka! 
Sekali merdeka tetap merdeka. Selama hayat masih dikandung badan. 
Kita tetap setia, sedia, mempertahankan Indonesia. 
Kita tetap setia, sedia, membela negara kita

Disinilah tempat dimana aku tumbuh dan berkembang sebagai insan Tuhan. Inilah negeri dimana aku telah dilahirkan dan dibesarkan oleh Ayah dan Bunda. Negeri nan indah, elok, dan permai. Negeri yang kaya akan sumber daya alamnya, keindahan panorama alamnya, keragaman suku, budaya, ras, serta agama dan bahasanya. Gemah ripah loh jinawi. Negeri ibu pertiwi, tanah air beta. Negeriku, Indonesia.
 
Dirgahayu ke 69 tahun Indonesia-ku! :)
Tak terasa sudah 69 tahun engkau berdiri. Mengalami segelumit masalah rakyatnya yang tiada henti. Mencoba untuk menghadapi keadaan dunia. Namun, mari kita menilik kata-kata Merdeka yang selalu dilontarkan dengan lantangnya itu. Apa benar negara kita ini memang sudah Merdeka? ataukah itu hanya seuntai kata penyemarak saja? Hm kupikir begitulah. Indonesia yang nyatanya telah merdeka dari penjajahan negara asing namun masih tetap dalam artian belum merdeka akibat jajahan negerinya sendiri. 

Kalian juga pasti sudah paham dengan masalah yang tak kunjung usai menimpa negeri ini, bukan? Dari hutang-piutang negara yang menumpuk hingga kasus korupsi yang dilakukan para petinggi negara, yang membuat rakyat semakin sengsara.
 
Di hari ulang tahun ke-69 ini semoga dapat segera terselesaikan urusan hutang-hutang negara Indonesia, kasus-kasus korupsi pejabat negara terminimalisir, dapat lebih memakmurkan rakyatnya, dan semoga pemimpin negeri ini mejadi amanah untuk mengurus rakyat kedepannya. Hingga dapat terwujud menjadi sebuah Negara Republik Kesatuan yang aman, damai, makmur, dan sejahtera. Amin..
Terima kasih untuk jasa-jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.
 
Jaya selalu negeriku, Indonesia!

^stay and enjoy with myBlog
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar